-->

25 Contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah

Ada 25 Contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah
25 Contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah

Sosiologi Info – Berikut ini sobat bisa membaca 25 contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah yang bisa sobat jadikan referensi.

Namun, sebelum membaca, ada baiknya kita mengenal apa itu ilmu geografi. Yuk baca sampai selesai.

Sekilas Tentang Apa Itu Geografi

Secara definisi, geografi berasal dari bahasa Yunani, yang diambil dari kata geo yang memiliki arti bumi dan graphen yang berarti tulisan atau penjelasan. 

Jika kedua kata itu disambungkan maka akan tersusun dengan suatu kata geography yang artinya ilmu bumi atau ilmu yang mempelajari tentang bumi. 

Geografi ini, fokus kajiannya mengenai hubungan manusia dan lingkungannya. Secara umum, geografi terbagi menjadi dua cabang keilmuan, yaitu geografi fisik dan geografi manusia.

Maurice Le Lannou dalam bukunya yang berjudul “La Geographie Humaine”, Le Lannou mengatakan bahwa objek studi geografi adalah kelompok manusia dan organisasinya di muka bumi.

Setelah tahun 1945, geografi lebih mengarah pada ilmu sosial dan mengutamakan kajian tentang geografi manusia. 

Geografi memiliki konsep-konsep penting yang digunakan untuk memahami hubungan, bentuk, dan fungsi peristiwa alam dan peristiwa sosial.

Untuk mempermudah teman-teman dalam mendapatkan ide, di artikel ini saya berikan contoh 15 judul penelitian atau karya tulis geografi. 

Dengan melihat judul-judul ini diharapkan kamu bisa menemukan ide yang berkaitan dengan judul tersebut.

Dengan melihat judul-judul ini diharapkan sobat bisa menemukan ide yang berkaitan dengan judul tersebut. Apa saja contoh judulnya?

Ada 25 Contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah

Berikut ini contoh judul penelitian terbaru geografi tentang sampah yang bisa dijadikan ide penelitian, yakni:

1. Pemodelan Rekomendasi Tempat Pembuangan Sampah Sementara Menggunakan Fuzzy Overlay di Kabupaten Semarang

2. Pemetaan Tempat Pembuangan Sampah di Kota Payakumbuh Menggunakan Mobile GIS

3. Prediksi dan Analisis Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah di Kota Padang

4. Aplikasi Pengindraan Jauh dan Sistem Informasi Geografi Untuk Penentuan Lokasi Tempat Penampungan Sementara Sampah di Kota Magelang

5. Peranan Teknologi dalam Upaya Meningkatkan Potensi Nilai Ekonomi Sampah dalam Sistem Pengelolaan Sampah Domestik Terpadu di Indonesia

6. Pengaruh Kondisi Sosial dan Pengetahuan Lingkungan Ibu-ibu Rumah Tangga Terhadap Pengelolaan Sampah Rumah Tangga di Kecamatan Blimbing Kota Malang

7. Kajian Tingkat Kerawanan Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kecamatan Bantul

8. Analisis Perilaku Pemilahan Sampah di Kota Surabaya

9. Studi Efektifitas Bank Sampah Sebagai Salah Satu Pendekatan dalam Pengelolaan Sampah Tingkat Sekolah Mengah Atas (SMA) di Banjarmasin

10. Evaluasi Sistem Angkutan Sampah Kota Kandangan dengan Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis

11. Pemanfaatan Sistem Informasi Geografis untuk Analisis Rute Truk Pengangkutan Sampah di Kota Bogor

12. Studi Timbulan dan Komposisi Sampah Perkotaan di Kelurahan Banyuning

13. Pemetaan Risiko Penyakit Akibat Timbulan Sampah Domestik di Kota Ternate Menggunakan Sistem Informasi Geografis

14. Pendidikan Pengelolaan Sampah di Kelurahan Sampangan Kecamatan Gajah Mungkur

15. Perilaku Masyarakat dalam Pengelolaan Sampah Anorganik di Kecamatan Abepura Kota Jayapura

16. Pemetaan Sampah Musiman di Wilayah Pesisir Kecamatan Kuta

17. Sistem Informasi Geografis Pemetaan Tempat Pembuangan Sampah Sementara Menggunakan Metode Promethee

18. Manajemen Pengelolaan Sampah Kota Berdasarkan Konsep Zero Waste

19. Aplikasi Pencarian Rute Penugasan Pengambilan Sampah Kabupaten Blitar Berbasis Website

20. Protipe Sistem Pengukur Ketinggian Permukaan Sampah Pada Tempat Pembuangan Sementara Menggunakan Arduino dan Web GIS

21. Rekayasa Sistem Informasi Retribusi Sampah Berbasis Web untuk Optimalisasi Kinerja Bidang Pengelolaan Sampah

22. Sistem Pengelolaan Sampah Berbasis Masyarakat di Kampung Nelayan Oesapa Kupang

23. Penanggulangan Sampah di Lokasi TPA dengan Merubah Perilaku Manusia

24. Pemetaan Titik Kumpul Sampah Laut di Kota Pariaman

25. Analisis Perilaku Wisatawan dalam Membuang Sampah di Pantai Watu Ulo

Nah, itulah sekilas penjelasan tentang lingkungan dan beserta contoh penelitian yang dapat sobat gunakan sebagai bahan tambahan dalam mencari judul.

Demikian pembahasan tentang 25 Contoh Judul Penelitian Geografi Tentang Sampah. Bisa sobat jadikan referensi bacaan dalam mengerjakan penelitian.

Penulis : Naufal

Ikuti Sosiologi Info di Google News, klik disini !