Contoh Cerpen Persahabatan Singkat
Sosiologi Info - Berikut ini adalah Contoh Cerpen Persahabatan Singkat yang dapat adik-adik baca sebagai referensi.
Namun, sebelum membaca contoh cerpennya, mari simak dulu pembahasan mengenai pengertian cerpen, struktur, fungsi dan ciri-cirinya.
Sekilas Memahami Pengertian Cerpen
Cerpen merupakan karangan pendek yang berbentuk prosa. Di dalam cerpen terdapat sepenggal dari kehidupan tokoh.
Ada pertikaian, persitiwa yang mengaharukan maupun menyenangkan, serta mengandung kesan yang sukar untuk dilupakan (Kosasih, 2004).
Sekilas Memahami Struktur Cerpen
Struktur cerpen terdiri dari enam bagian, yakni ada abstraksi,orientasi, komplikasi, evaluasi, resolusi, dan koda.
Abstraksi menjelaskan ringkasan dari cerita atau inti dari cerita tersebut dan sifatnya oposional (boleh ada dan boleh tidak).
Orientasi menjelaskan pengenalan dari latar cerita. Latar cerita biasanya berkaitan dengan latar waktu, tempat maupun suasana yang terjadi di dalam peristiwa.
Komplikasi tentunya akan muncul jika ada konflik yang ditandai dengan reaksi dari tokoh yang ada di dalam cerpen.
Evaluasi ditandai dengan konflik yang mulai diarahkan pemecahan masalahnya. Resolusi menjelaskan keadaan saat konflik sudah terpecahkan dan menemukan penyelesaiannya.
Koda menjelaskan nilai-nilai yang dapat diambil oleh pembaca dari teks cerpen tersebut. Koda juga bersifat oposional yang artinya boleh ada dan boleh tidak (Kemendikbud, 2004).
Sekilas Memahami Fungsi dan Ciri-Ciri Cerpen
Fungsi cerpen adalah untuk memaparkan cerita ataupun kisah mengenai seluk beluk kehidupan manusia secara singkat.
Selain itu, cerpen juga mempunyai ciri-ciri. Pertama, jalan ceritanya tentu lebih pendek dibandingkan daripada novel.
Kedua, jumlah katanya berkisar 10.000 kata. Ketiga, isi dari cerpen membahas kehidupan sehari-hari.
Keempat, cerpen hanya menggambarkan inti sari saja dan tidak menjelaskan keseluruhan kehidupan tokoh.
Kelima, di dalam cerpen digambarkan dengan masalah hingga tahap penyelesaiannya. Keenam, biasanya hanya satu kejadian saja yang akan diceritakan (Tarsinih, 2018).
Contoh Cerpen Persahabatan Singkat
Berikut contoh cerpennya, yaitu :
Mengalah Demi Sahabat
Satu hal yang bisa membuat seseorang melupakan segalanya adalah cinta.
Cinta membuat kita rela mengorbankan semua yang kita miliki. Bagi wanita, Aku pikir lebih baik mencintai daripada dicintai.
Jangan mengharapkan seseorang yang belum tentu mencintai kita, tapi terimalah orang yang mencintai kita.
Tidak dicintai karena cinta itu seperti latihan yang panjang, tapi tidak akan membuatmu kurus.
Jadi, sebelum mencintai orang lain, belajarlah untuk mencintai diri sendiri terlebih dahulu. Ini sedikit episode dariku.
Aku Tata, seorang siswa di kelas XI. Aku dulu menolak dan mengabaikan orang yang mengaku mencintaiku.
Tapi sekarang, orang yang kucintai selalu mengabaikanku. Aku menyukai teman sekelasku, namanya Ferdi, teman dekat ku sejak lama.
Cintaku padanya dimulai ketika aku bertemu dengannya, menjadi teman yang sangat baik, dan bergaul untuk waktu yang lama. Jadi sekarang aku jatuh cinta padanya.
Oh ya, aku punya teman bernama Ani yang sudah menjadi temanku sejak SMP. Sedangkan Ani dan Ferdi sudah bersahabat sejak masuk SMA.
Suatu kali aku melihat Ani dan Ferdi bercanda bersama dan mereka tampak dekat, seolah-olah mereka sedang berkencan.
Sejujurnya aku iri saat melihatnya, tapi aku masih menyembunyikan rasa cemburu itu dari Ani.
Namun perasaan yang sudah lama terpendam ini ingin dilepaskan, dan akhirnya aku putuskan untuk memberi tahu Ani bagaimana perasaan ku kepada Ferdi.
“ Ani, aku mau bicara sama kamu, tapi jangan beritahu ke siapa-siapa ya, janji ya.” Ujarku
“ Kamu mau bicara apa Ta?” tanya Ani.
“Jujur aku suka sama Ferdi sejak lama, dan aku cemburu saat kamu dekat dengan Ferdi, meskipun kamu sahabatnya dan aku juga sahabatmu.” Ujarku.
“Serius kamu suka Ferdi?” tanya Ani.
“Iya, sejak lama aku menyukainya.” Ucapku.
“Maaf ya, aku tidak tahu jika kamu menyukai Ferdi.” Jawab Ani.
“Oke tidak apa-apa.” Jawabku.
Semakin lama aku semkain dekat saja dengan Ferdi, semakin aku menyadari juga bahwa Ferdi tidak akan pernah jatuh cinta padaku.
Meski begitu, aku masih berjuang dengan sepenuh hati. Ternyata, Ani juga menyukai Ferdi. Setelah membaca diary Ani, Aku menemukan fakta bahwa Ani menyukai Ferdi.
Kisah Ani menceritakan tentang perasaannya terhadap Ferdi. Au juga kecewa setelah membaca diary bahwa sahabatku menyukai laki-laki yang sama sepertiku.
Tapi menurutku cinta itu hak siapa saja. Jika dari awal dia jujur kepadaku, aku tidak akan melanjutkan ini.
Di taman sekolah, aku melihat Ani dan Ferdi mengobrol. Mereka terlihat lebih serius dari biasanya, dan aku penasaran dan mendengar percakapan mereka di balik pohon.
“Ani, aku menyukaimu, maukah kamu menjadi pacarku?” tanya Ferdi. Ani kaget dan bingung dengan pertanyaan itu. Namun pada akhirnya Ani menerima tawaran itu dan mulai menjadi pacar Ferdi, terlepas dari perasaanku, sahabatnya sendiri.
Demikianlah pembahasan tentang Contoh Cerpen Persahabatan Singkat dan juga pengertian cerpen, struktur, fungsi dan cirinya.
Sumber Referensi :
8 Contoh Cerpen Persahabatan, Singkat Tapi Penuh Makna - Sonora.id. Available at: https://www.sonora.id/read/423484833/8-contoh-cerpen-persahabatan-singkat-tapi-penuh-makna?page=all (Accessed: November 13, 2022).
Kemendikbud. 2014. Bahasa Indonesia Ekspresi Diri dan Akademik. Buku Siswa. Jakarta: Politeknik Negeri Media Kreatif
Kosasih. 2004. Teori Pengkajian Sastra. Bandung: Titian Ilmu.
Suryadi, R., & Nuryatin, A. (2017). Nilai Pendidikan dalam Antologi Cerpen Senyum Karyamin Karya Ahmad Tohari. Seloka: Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia, 6(3), 314-322.