-->

10 Faktor Pendorong Integrasi Sosial dan Contohnya

Ada 10 Faktor Pendorong Integrasi Sosial dan Contohnya.

10 Faktor Pendorong Integrasi Sosial dan Contohnya

Sosiologi Info - Apa saja yang menjadi faktor pendorong timbulnya suatu integrasi sosial yang ada di masyarakat dalam kehidupan sehari harinya ?

Mau tahu, simak penjelasan dan ulasan serta pembahasan tentang topik materi mengenai integrasi sosial di masyarakat. Yuk baca.

Sekilas Mengenal Integrasi Sosial

Apa sih integrasi sosial itu ? Nah integrasi sosial adalah pola hubungan yang mana di dalam masyarakat itu mereka akan mengakui bahwa ada perbedaan ras, suku, dan lainnya.

Dimana integrasi sosial dapat diartikan sebagai proses penyesuaian antar berbagai unsur yang berbeda beda tadi di kehidupan masyarakat. 

Kemudian melahirkan suatu pola pola kehidupan masyarakat yang mempunyai keserasian fungsi dalam menjalan aktivitas sosialnya tersebut.

Integrasi sosial yang mana terjadi karena adanya unsur unsur dalam masyarakat yang saling berhubungan secara intensif pada berbagai bidang kehidupan bermasyarakat.

Akibatnya juga akan membuat adanya sutu pembahuran dari unsur unsur yang ada di masyarakat tersebut.

Lalu apa saja nih faktor pendorong dari adanya integrasi sosial di masyarakat dalam kehidupan sehari harinya ? Simak penjelasannya dibawah ini ya.

Faktor Pendorong Integrasi Sosial dan Contohnya

Integrasi sosial di masyarakat pasti akan terbentuk dalam sebuah proses dan hubungan antar sesama manusia/individu tersebut.

Melalui berbagai dorongan, terbentuknya integrasi sosial karena ada beberapa faktor, kira kira apa saja ya ? 

Berikut dibawah ini ada setidaknya 5 faktor yang menjadi pendorong terbentuknya suatu integrasi sosial di masyarakat, yaitu adanya :

1. Faktor Ideologis

2. Faktor Geneologis

3. Faktor Teretorial

4. Faktor Historis

5. Faktor Kepentingan

Tidak hanya lima faktor pendorong diatas yang membuat terjadinya suatu integrasi sosial di masyarakat. Ada juga beberapa faktor yang perlu kita perhatikan, yaitu adanya :

1. Faktor rasa ingin memiliki

2. Faktor kesepakatan atau konsensus

3. Faktor Cross-cutting affiliations

4. Faktor Cross-cutting loyalities

5. Faktor kesediaan berkorban demi kebaikan bersama

Contoh Integrasi Sosial di Masyarakat

Ada beberapa contoh yang sering kita jumpai sebagai faktor pendorong yang menimbulkan suatu integrasi sosial di masyarakat, yaitu sebagai berikut :

1. Faktor Pendorong Teretorial

Penjelasannya dimana adanya suatu perasaan yang muncul karena secara spontanitas akibat kesamaan daerah, asal, kelahiran, dan lainnya.

Contohnya bisa kita lihat pada penonton sepak bola dari suatu negara, seperti Indonesia, pada saat Indonesia bermain di Piala Aff Suzuki Cup 2020 di Singapura.

Maka para penonton dari Indonesia yang berada di Singapura akan menonton dan memberikan dukungan langsung ke stadiun pertandingan.

Kita bisa lihat pada saat Indonesia melawan Malaysia pada pertandingan di hari Minggu, 19 Desember 2021 lalu.

Yang memberikan semangat, meskipun awalnya tertinggal 1-0 akhirnya bisa menang dengan skor 1-4 untuk keunggulan Timnas Indonesia.

2. Faktor Pendorong Ideologis dan Historis

Penjelasannya bahwa adanya suatu perasaan yang juga dibarengi atas kesadaran sejumlah orang dengan memiliki suatu ideologi sama.

Kesadaran seseorang untuk menyatukan, mempersatukan orang orang karena didorong oleh adanya suatu cara pandang, dan ideologi yang sama.

Kemudian untuk faktor historis karena adanya perasaan menyadari dirinya masing masing bahwa mereka memiliki nilai sejarah yang sama.

Contohnya teman teman bisa lihat dulu waktu para pejuang, pahlawan, dan masyarakat yang berjuang melawan penjajahan.

Karena adanya suatu ideologi yang sama, meskipun dalam perbedaan, semuanya bersatu untuk melawan penjajahan dan memberikan kemerdekaan untuk bangsa Indonesia.

Mulai dari masyarakat yang ada di Pulau Sumatera, Jawa, Bali, Kalimantan, Sulawesi, hingga pulau pulau kecil sekalipun yang ada penduduknya, bersatu untuk Indonesia.

3. Faktor Pendorong Kepentingan

Penjelasannya bisa kita lihat pada suatu perkumpulan atau asosiasi yang ada di kehidupan masyarakat sehari harinya.

Dimana individu yang menjadi satu kesatuan karena memiliki orientasi dan kepentingan yang sama dalam menjelankan aktivitasnya tersebut.

Contoh misalnya seperti Ikatan Pengusaha yang ada berbagai macam, Himpunan pengusaha yang juga ada berbagai macam, dan banyak lagi ikatan maupun himpunan.

Yang mempunya kepentingan sama dalam bidang pengusaha atau usaha bersatu untuk menggerakan ekonomi, secara bersama sama.

Dengan tujuan yang sama tersebutlah. Akan dapat mendorong individu/orang mau dalam melakukan kerja sama secara lebih intim maupun dekat.

4. Faktor Pendorong Geneologis

Penjelasannya ikatan sosial ini berdasarkan atas persamaan darah, keturunan, yang mana mereka/seseorang berasal dari satu keturunan/darah kelahiran.

Dorongan ini juga dapat memberikan terjadinya suatu integrasi sosial di masyarakat. Orang orang yang memiliki persamaan keturunan terikat dalam suatu wadah kekerabatan.

Marga, maupun trah. Contohnya seperti pada Marga Simanjuntak, Marga Simanungkalit, Trah Mangkunegara, Trah Kraton Yogyakarta, dan lainnya.

Nah itulah sekilas penjelasan dalam memahami topik pembahasan materi tentang 10 Faktor Pendorong Integrasi Sosial dan Contohnya.

Sumber Referensi : 

Buku Sosiologi kelas 11 SMA dan MA untuk kelompok peminatan ilmu ilmu sosial yang penulisnya yaitu Dwi Mulyono

Modul Belajar Mandiri | Calon Guru Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) | Pembelajaran 4 Konflik Sosial dan Integrasi Sosial | https://cdn-gbelajar.simpkb.id

Ikuti Sosiologi Info di Google News, klik disini !